Hari ini saya dan rekan-rekan pergi ke Tanggamus, tentu saja dengan membawa misi. Kami sedang memetakan titik strategis yang diperlukan untuk mengenali daerah Gedong Tataan, Pringsewu, Talang Padang, Gisting, dan Kota Agung.
Caranya mudah saja, kami gunakan saja GPS untuk melakukan trekking jalan dari awal berangkat sampai dengan pulang, kemudian kami tandai dan foto lokasi-lokasi yang menurut kami strategis.
Hasilnya lumayan, dengan mudah saya pindahkan semua data dari lapangan ke Google Earth dan saya lakukan geotagging berdasarkan foto-fotonya.
Tertarik untuk mencoba?;)
23 April 2008
22 April 2008
Sistem Informasi Akademik Mobile
Hari ini di kampus ada presentasi dari perusahaan Beeyon mengenai sistem informasi akademik mobile, yang namanya mereka sebut Beeyon Campus. Teknologinya menggunakan HandPhone, yang memungkinkan informasi mengenai perkuliahan didapatkan dengan hanya menggunakan jempol.
Dibanding dengan layanan menggunakan kirim SMS ke no XXXX dan kemudian mendapatkan layanan SMS berlangganan, sistem informasi yang dikembangkan menggunakan aplikasi yang telah diinstall di dalam HandPhone dan kemudian mengirimkan data melalui SMS/GPRS. Secara teori ini berarti lebih murah (karena cost sesuai dengan request) dan data yang dikirimkan bisa lebih banyak, karena bisa dikodekan untuk mempersingkat karakter yang digunakan.
Teknologi ini diharapkan dapat memudahkan arus informasi ke tiap elemen pendidikan, baik kepada mahasiswa, dosen, juga orangtua/wali.
Dibanding dengan layanan menggunakan kirim SMS ke no XXXX dan kemudian mendapatkan layanan SMS berlangganan, sistem informasi yang dikembangkan menggunakan aplikasi yang telah diinstall di dalam HandPhone dan kemudian mengirimkan data melalui SMS/GPRS. Secara teori ini berarti lebih murah (karena cost sesuai dengan request) dan data yang dikirimkan bisa lebih banyak, karena bisa dikodekan untuk mempersingkat karakter yang digunakan.
Teknologi ini diharapkan dapat memudahkan arus informasi ke tiap elemen pendidikan, baik kepada mahasiswa, dosen, juga orangtua/wali.
Langganan:
Postingan (Atom)